Laman

14 Juni 2012

TANDA2 KEMATIAN


TANDA TANDA KEMATIAN
 
Sebelum sebelum subuh… mendapat berita duka ..krn adalah salah seorang sepupu ..berpulang ke Rahmatullan…Lalu terbayang dibenakku bahwa setiap yg hidup pasti akan menghadap kepada-NYA Dalam kondisi yg bagaimana saat kita “KEMBALI kepada-NYA  …nanti..? Terlintas dibenakku sebuah hadist yg diriwayatkan oleh Imam Ahmad…
yang menjelaskan ..:

"Seorang  mukmin,  saat menjelang kematiannya, akan didatangi oleh  malaikat  sambil menyampaikan dan memperlihatkan  kepadanya  apa yang bakal dialaminya setelah kematian. Ketika itu tidak ada yang lebih disenanginya  kecuali  bertemu  dengan Tuhan (mati .
Berbeda halnya  dengan  orang  kafir  yang   juga  diperlihatkannya kepadanya  apa  yang bakal dihadapinya, dan ketika itu tidak ada sesuatu yang lebih dibencinya  daripada  bertemu  dengan Tuhan"

Sudahkah kita mempersiapkan diri ? … Sudahkah kita menjalankan semua Perintah-NYA ?   

Sudahkah kita mematuhi untuk menjauhi semua larangan-NYA ? Bagi seorang mukmin yg melaksanakan semua ini… malaikat akan hadir untuk memberikan support saatmenghadapi  maut….

Sesuai dengan firman Allah pada surat FUSHSHILAT.. ayat : 30
 "Sesungguhnya orang-orang yang mengatakan bahwa Tuhan kami ialah Allah, kemudian mereka meneguhkan pendirian mereka, maka malaikat akan turun kepada mereka (dengan mengatakan), Janganlah kamu merasa takut dan jangan pula bersedih, serta bergembiralah dengan surga yang dijanjikan Allah kepada kamu.'"

Turunnya  malaikat tersebut  menurut banyak pakar tafsir adalah ketika seseorang yang sikapnya seperti digambarkan ayat di atas sedang menghadapi  kematian.  Ucapan malaikat, :
"Janganlah  kamu  merasa  takut"  adalah  untuk  menenangkan mereka menghadapi maut dan
sesudah  maut,  sedang  "jangan bersedih"  adalah  untuk  menghilangkan  kesedihan mereka 
menyangkut persoalan dunia yang ditinggalkan  seperti  anak, istri, harta, atau hutang”

Tanda-tanda kematian pada dirimu !!!
100 hari      :  Seluruh badan rasa bergetar. (seolah gemetar)
60 hari        :  Pusat (pusar/udel) rasa bergerak-gerak.
7 hari          :  Mengidam makanan.                                                                                                    

5 hari          :  Anak lidah bergerak-gerak. 
3 hari          :  Bahagian tengah di dahi bergerak-gerak.
2 hari          :  Seluruh dahi rasa bergerak-gerak.
1 hari          :  Terasa bahagian ubun bergerak-gerak di antara waktu subuh dan ashar.
Saat akhir  :  Terasa sejuk dari bahagian pusat hingga ke tulang solbi (dibahagian belakang badan) Seelok-eloknya bila sudah merasa tanda yang akhir sekali, mengucap dalam keadaan qiam and jangan lagi  bercakap-cakap.  Akan terjadi keadaan dimana kita akan merasakan sejuk dibahagian pusat dan rasa itu akan turun kepinggang dan seterusnya akan naik kebahagian Halkum  Ketika ini hendaklah kita terus mengucap kalimat SYAHADAT dan berdiam diri dan menantikan kedatangan malaikat maut untuk menjemput kita kembali kepada ALLAH SWT yang telah menghidupkan kita dan sekarang akan mematikan pula…

Baginda Rasullullah S.A.W bersabda :
“Apabila telah sampai ajal seseorang itu maka akan masuklah satu kumpulan malaikat ke dalam lubang-lubang kecil dalam badan dan kemudian mereka menarik rohnya melalui kedua-dua telapak kakinya sehingga sampai  ke lutut. Setelah itu datang pula sekumpulan malaikat yang lain masuk menarik roh dari lutut hingga sampai ke perut dan kemudiannya mereka keluar. Datang lagi satu kumpulan malaikat yang lain masuk dan menarik rohnya dari perut hingga sampai ke dada dan kemudiannya mereka keluar. Dan akhir sekali datang lagi satu kumpulan malaikat masuk dan menarik roh dari dadanya hingga sampai ke kerongkong dan itulah yang dikatakan saat nazak orang itu.”

Sambung Rasullullah S.A.W. lagi:
“Kalau orang yang nazak itu orang yang beriman, maka malaikat Jibril A.S. akan menebarkan sayapnya yang disebelah kanan sehingga orang yang nazak itu dapat melihat kedudukannya di syurga. Apabila orang yang beriman itu melihat syurga, maka dia akan lupa kepada orang yang berada disekelilinginya. Ini adalah kerana sangat rindunya pada syurga dan melihat terus pandangannya kepada sayap Jibril A.S.”
Kalau orang yang nazak itu orang munafik, maka Jibril A.S. akan menebarkan sayap disebelah kiri.  Maka orang yang nazak tu dapat melihat kedudukannya di neraka dan dalam masa itu orang itu tidak lagi melihat orang di sekelilinginya. Ini adalah kerana terlalu takutnya apabila melihat neraka yang akan menjadi tempat tinggalnya.   
 


.................."SALAM"...............  
PUBER KEDUA ( Renungan Pagi)
Ini Dikopi dari Status Buya Sulthon ...tanggal 9 Juni

Istilah “puber” berasal dari kata “pubes” yang artinya rambut yg tumbuh di sekitar kemaluan. Kondisi ini dialami oleh anak berusia belasan tahun, baik laki-laki maupun perempuan. Pada masa puber, anak gadis terjadi perobahan pada pinggul yang mulai melebar ke samping, mulai mengalami menstruasi pada usia 12 atau 13 tahun setiap bulan, tumbuhnya rambut di daerah ketiak dan area genital. Dada yang semakin membesar serta perasaan tertarik terhadap lawan jenis. Pada anak laki-laki masa puber akan ditandai dengan suara yang semakin nge-bass (membesar), tumbuhnya rambut di daerah ketiak dan kelamin, munculnya kumis dan janggut, munculnya jakun pada tenggorokan dan timbulnya perasaan tertarik pada lawan jenis. Mimpi basah yang merupakan ciri-ciri dari masa puber juga akan dialami pada anak laki-laki.

LALU BAGAIMANA DGN ORANG TUA..? Ada istilah PUBER KEDUA ..ini cocok bagi para orang tua yg berusia antara 40 s/d 50 tahun…. Gejala yang timbul pada pria saat memasuki puber kedua adalah : Puber kedua adalah tahapan dari seorang dewasa berpindah menjadi tua. Berbeda dengan masa puber pertama yang super berani, masa puber kedua justru menjadi masa-masa di mana seseorang dihinggapi rasa takut, yaitu takut menjadi tua, takut menjadi tidak menarik lagi, takut mati, takut tidak berguna lagi, takut tidak kuat lagi, dan sebagainya. Maka dalam tahapan ini kelakuan seorang dewasa tampak menjadi aneh, yaitu bertingkah seperti anak baru gede, baik dari segi penampilan maupun perilakunya, sebagai bayarannya (kompensasi) untuk menutupi ketakutannya itu. Sehingga merasa enggan tampil tua. Mereka mulai memperhatikan penampilannya maupun keindahan tubuhnya. Rambutnya disemir ala anak muda, bergaya gaul, memodifikasi mobilnya menjadi ceper, dan sebagainya.

Ciri2 Facebooker yg mengalami masa Puber Kedua :
~ Memposting segala sesuatu yg berkaitan dengan cinta, (Misal ..lagu2 cinta… puisi cinta… foto2 berkaitan dgn cinta .. pokoknya sifatnya yg sentimental)
~ Menampilkan foto2 diri dengan foto2 pilihan agar tampak dan cantik ataw ganteng
~ Terjadi perubahan sikap…. menjadi sentimental

Apakah puber kedua ini harus ditakuti… jawabnya “Tak Perlu Ditakuti” .. semua akan berlalu dengan sendirinya… tapi jangan sampai terlalu dituruti…. INGATLAH dgn USIA… karena separuh kaki sudah terbenam ditanah… dan sekarang sedang menunggu sisanya untuk benar2 masuk ketanah…

… ”SALAM”…